Jangan Lagi Bingung, Inilah Resep Buka Puasa dan Sahur Praktis Namun Tetap Bergizi Tinggi
Tidak terasa Bulan Puasa sudah tiba, bulan yang sangat ditunggu-tunggu oleh para ummat Islam tentunya. Ada dua hal yang tidak bisa dilepaskan dari berpuasa yaitu sajian berbuka dan sahur tentunya. Biasanya para Ibu rumah tangga tak jarang suka kebingungan untuk memasak makanan sahur maupun berbuka puasa. Maka kadang masak pun jadi bingung dan terkesan seadanya atau masak yang itu-itu saja. Nah kali ini kami akan share kepada anda resep buka puasa dan sahur untuk para ibu-ibu yang kebingungan. Resep buka puasa dan sahur ini cukup mudah dan bisa dibuat dengan cepat.
Resep buka puasa dan sahur untuk keluarga ini sangat kami anjurkan mengingat bahan yang digunakan adalah yang alami dan tentunya sehat sehingga memenuhi kebutuhan tubuh kita selama berpuasa. Tidak hanya rasanya yang enak, Insya Allah Resep buka puasa dan sahur untuk keluarga ini bisa jadi menu andalan, sehingga sang buah hati juga ikut menyantap makanan dengan lahap. langsung saja berikut adalah resep sahur dan buka puasa ala Carasehatherbal.
1. Burger filled with fresh Tuna
Resep sahur sehat untuk keluarga anda |
Mendengar namanya tentu akan ketebak ya masakan kali ini menggunakan burger yang diisi dengan daging ikan yang segar. Burger dalam resep buka puasa dan sahur kali ini tidak menggunakan daging sapi yang berlemak ya, melainkan kita tukar dengan daging ikan yang fresh yang tentunya kaya protein sehingga bergizi dan sehat buat anak.
Burger ini makin sehat dengan ditamba sayuran selada dan salad buah di dalamnya. Yuk intip resepnya dibawah ini:
Bahan yang diperlukan:
4 ptg fillet ikan kakap/tuna
200 minyak goreng (secukupnya)
Mentega secukupnya
BUMBU UNTUK PERENDAM:
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
2 siung bawang putih, haluskan
PELAPIS :
50 g tepung terigu
1 btr telur, kocok lepas
100 g tepung roti
PELENGKAP:
4 bh roti buger
Mentega untuk olesan
4 lbr selada keriting
Salad buah dengan yoghurt
CARA MEMBUATNYA:
Pertama-tama Lumuri ikan dengan garam, merica, dan bawang putih. Diamkan terlebih dahulu kurang lebih selama 15 menit.
Selanjutnya, ambil 1 potong ikan yang difilllet, lumuri dengan tepung terigu, celupkan ke dalam kocokan telur, gulingkan di atas tepung roti. Diamkan, simpan 10 menit di dalam lemari pendingin.
Gorenglah ikan di dalam minyak banyak dan panas hingga kuning keemasan. Angkat, sisihkan dan diamkan hingga minyak mengendap sampai dingin.
Cara penyajian: Oles roti dengan mentega, taruh selembar daun selada, 1 potong ikan goreng, dan salad buah, tutup dengan roti bagian atas. Sajikan segera ya selagi hangat.
RESEP SAHUR UNTUK ANAK DAN KELUARGA YANG PRAKTIS DAN SIMPEL
Untuk Anda para Ibu yang suka bingung dengan sajian sahur, kini Carasehatherbal akan hadirkan resep sahur untuk anak dan keluarga yang praktis dan simpel, Anda tidak perlu bingung lagi menentukan menu. Menu kali ini yang bisa anda coba adalah makaroni bakar yang pasti akan dinikmati anak.
2. Baked Macarroni For Sahur
Resep buka puasa dan sahur untuk keluarga anda |
Bahan yang perlu disiapkan:
* 250 g makaroni yang berbentuk panjang, rebus hingga matang
* 250 g keju cheddar, parut kasar
* 100 g keju mozarella, parut kasar
* 50 g keju parmesan, parut kasar
Saus:
* 250 g daging cincang
* 1 bawang bombai, cincang
* 3 siung bawang putih, cincang
* 1 bh paprika hijau, potong dadu
* 1 bh wortel, parut kasar/potong dadu
* 50 g jamur kancing segar, iris tipis
* 2 sdt italian herb (siap pakai)
* 300 ml saus tomat rendah natrium
* 1/2 sdt merica hitam bubuk
* 1 sdt gula pasir
* 2 sdm olive oil
Cara Membuatnya:
Panaskan minyak zaitun, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga tercium bau harum. Masukan daging cincang untuk dioseng, masak hingga berubah warna kemerahan. Selanjutnya, masukkan wortel, paprika dan jamur ke daging tadi. Berikutnya, tambahkan italian herb, merica hitam, saus tomat dan gula pasir. Masak dengan api kecil hingga matang.
Setelah itu, campurkan makaroni dengan saus, aduk rata. Siapkan mangkuk aluminium foil, olesi mentega terlebih dahulu alasnya. Masukkan 1/2 bagian adonan makaroni, beri 1/2 bagian keju cheddar. Lalu tuang sisa spaghetti, taburi atasnya dengan sisa keju cheddar, mozarella dan parmesan. Panggang hingga matang keemasan, lalu angkat dan diamkan hingga dingin.
Resep buka puasa dan sahur untuk keluarga begitu praktis |
Catatan: Menu diatas untuk 6 porsi. Cukup untuk makan sahur dan banyak kandungan manfaatnya serta berenergi. berikut info lengkap energi dan kandungan lain pada Macaroni tsb.
Nilai gizi per porsi:
Energi: 192 Kal
Protein: 12,8 g
Lemak: 3,6 g
Karbohidrat: 27,2 g
Demikian resep buka puasa dan sahur yang sehat untuk menemani keluarga anda di bulan puasa. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk share dengan teman anda tentang info resep ini.
Post a Comment for "Jangan Lagi Bingung, Inilah Resep Buka Puasa dan Sahur Praktis Namun Tetap Bergizi Tinggi"