Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Alhamdulillah Pengobatan Sunnah Jurus Sehat Rasulullah Dari Dr Zaidul Akbar Semakin Diminati

Jurus Sehat Rasulullah, dipopulerkan oleh dokter Zaidul Akbar kini telah menjadi gaya hidup banyak masyarakat

Pengobatan JSR kini tengah populer di kalangan masyarakat kita. JSR atau yang disebut Jurus Sehat Rasulullah ini dipopulerkan oleh dokter Zaidul Akbar. Banyak para pelaku JSR mengungkapkan kepuasannya setelah mengikuti program ini, lantas dimana istimewanya?

JSR ala dokter Zaidul Akbar mengungkap rahasia sehat ala Rasulullah yang ternyata banyak tidak kita ketahui. Konsepnya kurang lebih seperti back to nature, kembali ke alam dan memulai pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan-makanan sehat dari alam.

Postingan-postingan seperti membuat infuse water, mengkonsumsi kurma, puasa senin kamis, seolah menjadi resep rutin yang diberikan dokter Zaidul Akbar kepada para pasiennya. Jadi bener-bener kembali ke alam dengan mengeluarkan racun-racun (detox) dalam tubuh kita terlebih dahulu.

Kesan pertama kami ketika melihat postingan, atau video dari dokter Zaidul Akbar adalah sangat terkagum-kagum. Karena tidak banyak dokter yang mengupas ilmu kesehatan tetapi berdasarkan pada sunnah nabi. Semua dijelaskan dengan gamblang beserta penjelasan khasiatnya dari apa saja yang ada di alam.

Tak jarang pula, dokter Zaidul suka memberikan resep yang aneh pada para pasiennya. Misalnya, dalam resep yang diberikannya ditulis anda harus puasa senin kamis, sholat tahajud, dan rubah pola makanan anda. Seolah tubuh anda akan direset ulang guna mendapat hasil optimal.

Kesimpulan yang bisa saya tarik dan simpulkan dari ceramah-ceramah beliau adalah: Bahwa tubuh kita saat ini dipenuhi dengan berbagai makanan tidak sehat. Nah, makanan tidak sehat inilah yang menumpuk di tubuh dan kelak dapat menimbulkan berbagai jenis penyakit. Penyakit apapun yang kini tengah anda derita, bisa jadi berasal dari makanan apa yang anda konsumsi di piring anda!

Dokter Zaidul mengibaratkan, jika anda punya mobil ferrari kira kira bahan bakar apa yang akan anda belikan? tentunya bahan bakar terbaik yaitu misal dengan pertamax yang memiliki RON yang bagus untuk kendaraan elite. Nah, ferrari tersebut setidaknya sama dengan tubuh anda. Anda mempunyai tubuh yang begitu mahal, namun sayangnya anda justru tidak memberinya pertamax, yang anda berikan malah SAMPAH !

Kaget? ya saya pun kaget. Karena betul-betul baru tersadar ketika sindiran-sindiran semacam ini mengena ke saya. Betapa sangat disayangkan selama ini kita makan makanan yang tidak sehat buat tubuh kita.

Saya pun menerapkan sedikit demi sedikit pola hidup sehat ala JSR ini, misalkan dokter Zaidul tidak merekomendasikan gula dan segala turunannya. Tidak pula gorengan, roti, nasi putih dsb. Sebisa mungkin kita kontrol agar tidak bablas makan makanan tersebut secara berlebihan.

Benarlah bahwa Allah berfirmah, falyandzuril insanu ala thoa'mih (Maka hendaklah manusia itu memperhatikan pada apa yang mereka makan). Di ayat yang lain, Allah juga mengingatkan kuluu mimma fil ardhi halalan thayyiban (makan dan minumlah dari yang halal lagi baik).

Halalan thayyiban kadang sering kita lupakan, kita lebih terpaku pada rasa dari makanan itu. Kita lupa bahwa esensi makan adalah mendapatkan apa yang tubuh kita butuhkan. Kita lupa pada kata thayyib, yang baik bagi tubuh kita.

Maasya Allah bisa kita bayangkan, bahwa Rasulullah tidak pernah makan sampai kenyang dalam seumur hidupnya. Rasulullah hanya mengisi perutnya sepertiga untuk makanan, sepertiga untuk udara, sepertiga untuk minum. Dan apa hasilnya, Rasulullah selalu sehat secara fisik dan metabolisme tubuhnya sangat bagus. terbukti bahwa ketika beliau meninggal, Rasulullah hanya mempunyai sedikit sekali uban di kepalanya.

Dan jangan lupa bahwa Rasulullah mendawamkan puasa senin kamis dalam hidupnya. Ternyata, puasa ini juga dahsyat sekali bagi tubuh kita, sampai-sampai ada ucapan sindiran dari dokter Zaidul bahwa jika anda kena kolesterol pasti anda karena jarang melaksanakan puasa sunnah.

Saya sendiri sangat setuju dengan gaya hidup JSR yang kembali kepada alam. Karena saya berprinsip bahwa manusia tercipta dari tanah, dan obat dari segala penyakitnya sudah disiapkan pula di alam oleh Allah SWT. Adapun pengobatan kimiawi, itu menjadi pilihan kesekian bagi saya setelah berobat dengan herbal terlebih dahulu.

Kembali kepada masalah JSR, kita patut berterima kasih kepada dokter  Zaidul Akbar yang telah menghidupkan kembali sunnah Rasulullah dalam ilmu kesehatan. Berkat beliau pula kami dapat belajar sedikit banyak tentang ilmu kesehatan dan makanan-makanan yang baik bagi tubuh. Syukron Katsiron.

Post a Comment for "Alhamdulillah Pengobatan Sunnah Jurus Sehat Rasulullah Dari Dr Zaidul Akbar Semakin Diminati "