Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah 5 Makanan yang Pantang Dimakan Jika Anda Sedang Menjalani Program Diet

Sedang menjalani diet program untuk mendapatkan tubuh yang diidamkan? ada baiknya anda membaca artikel kali ini tentang mengontrol makanan yang seharusnya tidak dikonsumsi ketika program diet berlangsung.

Makanan menjadi satu hal yang sangat mempengaruhi usaha diet kita. Untuk mendapatkan tubuh ideal, seseorang memang harus sangat memperhatikan asupan yang masuk ke tubuh. Mulai dari porsi, kalori dan kandungan-kandungan di dalamnya.

Semakin maraknya metode diet, semakin banyak juga makanan-makanan yang diklaim baik dikonsumsi untuk menurunkan berat badan. Namun, kalian tidak boleh terlalu mempercayai teknik marketing produsen makanan tersebut.

Terkadang, makanan tersebut memang memiliki kalori yang rendah, tapi tidak untuk kandungan gulanya. Selain itu, beberapa makanan vegan juga memiliki karbohidrat tinggi. Tentu hal tersebut tidak bagus buat diet kalian, kan?

Nah, berikut ini kami rangkum 5 jenis makanan yang seharusnya kalian jauhi ketika diet. Mau tahu? Simak di sini, ya.

1. Jangan Konsumsi Diet Soda saat Proses Menurunkan Berat Badan

Minuman bersoda pantang untuk dikonsumsi selama program diet
Apa kalian pecinta minuman bersoda dan tidak bisa menahan diri mengonsumsi minuman itu meski sedang menjalani diet? Jangan sekali-kali termakan rayu diet soda yang mengklaim dirinya bebas kalori. 

Hal tersebut memang benar, namun diet soda memiliki pemanis buatan berupa spartame, suclarose, acesulfame-kalium, dan pemanis lainnya yang tidak berkalori.

Perlu kalian ketahui bahwa kandungan tersebut memiliki rasa yang lebih kuat dibandingkan dengan gula biasa. Menurut Brooke Alpert, RD, penulis The Sugar Detox, pemanis tersebut dapat menyebabkan memudarnya indra pengecap kita terhadap makanan yang mengandung pemanis alami.

Selain itu, mengonsumsi diet soda tidak berarti berat badan kalian akan turun. Diet soda memicu insulin yang akan mempengaruhi penyimpanan lemak di tubuh sehingga malah menyebabkan kenaikan berat badan. 

Resiko diabetes dan sindrom metabolik juga dapat meningkat akibat konsumsi diet soda, lho.

2. Yogurt Aneka Rasa Tidak Baik untuk Tubuh


Saat diet, banyak orang yang memilih yogurt sebagai camilan nikmat. Hal ini tidak salah jika kalian mengonsumsi plain yogurt alias yogurs tanpa rasa. 

Perlu kalian ketahui bahwa yogurt aneka rasa merupakan makanan yang seharusnya tidak dikonsumsi saat diet lantaran memiliki kandungan gula tinggi.

Yogurt aneka rasa dengan takaran penyajian 245 gr memiliki 281 kalori dengan kandungan lemak jenuh sebesar 1,6 gr, 137,2 mg sodium, 486 mg potasium, 42,5 gr karbohidrat, 32,7 gr gula, dan 8,7 gr protein. 

Jika dibandingkan dengan plain yogurt dengan takaran sama, yogurt aneka rasa memiliki kandungan kalori, karbohidrat, sodium, dan gula yang lebih tinggi.

3. Protein Bars, Cara Terburuk untuk Diet

Selain yogurt aneka rasa, sebagian orang mengonsumsi protein bar sebagai camilan. Menurut Brian St Pierre, RD, CSCS, direktur kinerja di presisi nutrisi mengatakan bahwa protein bar terkadang tidak memiliki banyak kandungan protein di dalamnya.

Tetapi, sering kali sebuah protein bar tidak benar-benar memiliki banyak protein di dalamnya," ujar Brian. "Tanpa protein yang cukup, sebuah camilan tidak akan bisa memuaskan rasa lapar kalian dalam waktu yang lama." Hal tersebut tentu menyebabkan kalian ingin memakan bungkusan protein bar kedua.

Selain itu, jika protein baru memiliki dua kalian lebih banyak karbohidrat dibanding protein, kalian bisa saja mengalami kenaikan gula darah. Tubuh tidak perlu menggunakan insulin untuk memproses protein, namun tidak dengan karbohidrat. Lonjakan insulin akibat makan protein bar malah akan membuat tubuh makin lapar, lho.

4. Hindari Konsumsi Buah Kering saat Diet


Buah diet sebenarnya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, namun hanya kandungan gizinya berbeda sebelum diproses. Nutrisi dalam buah yang dikeringkan akan sedikit berkurang selama proses pengeringannya. 

Selain itu, ada beberapa buah kering yang dikemas menggunakan sulfus dioksida, yaitu antioksidan buatan dan agen anti bakteri agar tahan lama dan tidak berubah warna.

Hal tersebut membuat buah-buahan tersebut sulful oksidan yang lebuh tinggi dari buah segar. Beberapa orang yang sensitif dengan kandungan tersebut akan menyebabkan masalah pernapasan, sakit kepala bahkan gatal-gatal. Kalian juga perlu tahu bahwa buah kering juga mengandung pemanis buatan.

5. Oatmeal Instan Tak Baik Dikonsumsi untuk Diet

oatmeal instant
Oatmeal, makanan yang juga kerap dikonsumsi orang yang tengah diet. Makanan ini mengandung biji-bijian gandum yang sebenarnya baik untuk tubuh. Tak hanya menurunkan berat badan, tapi juga untuk kesehatan jantung dan lainnya.

Sayangnya, oatmeal yang kerap dikonsumsi adalah yang instan yang umumnya mengandung kayu manis, gula merah maple dan pemanis lain yang menambah kalori. 

Maka dari itu, pilih lah oatmeal yang mengandung gandum utuh dan tanpa rasa. Kalian bisa menambahkan pemanis alami sendiri, kok. Sebut saja madu dan buah-buahan segar dapat menjadi topping oatmeal.

Nah itulah 5 makanan yang harusnya anda pantang untuk makan ketika sedang menjalani program diet. Semoga bermanfaat dan semoga program diet anda berhasil.

Post a Comment for "Inilah 5 Makanan yang Pantang Dimakan Jika Anda Sedang Menjalani Program Diet"